Olahan Makanan Rinuak Maninjau Jadi Daya Tarik Pariwisata Kabupaten Agam

AGAM, MINANG TERKINI : Dalam upaya promosi dan peningkatan kunjungan wisatawan, pemerintah daerah  kabupaten agam melalui dinas kebudayaan dan pariwisata saat ini terus mengembangkan ragam kuliner yang dikelola masyarakat di kawasan objek wisata Danau Maninjau.
 
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Agam Hadi Suryadi, Senin (12/10/2015) mengatakan, kuliner yang dikembangkan itu berbahan dasar rinuak atau ikan kecil khas danau maninjau yang diolah menjadi gorengan, abon, keripik, nuget, dan palai, termasuk diantaranya pensi dengan berbagai bentuk olahan, dan ikan salai.
 
“Agar pemasaran dan pengembangan kuliner itu berjalan maksimal, pemerintah daerah kabupaten agam membantu dengan pengadaan packaging, dengan target produk yang dihasilkan pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) ini menarik dan memiliki nilai jual dipasaran,” jelasnya.
 
Menurut Hadi Suryadi, penataan packaging itu melalui kerjasama dengan Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan, dengan melakukan pembinaan terkait cara pengolahan, sehingga produk yang dihasilkan masuk kategori layak jual bagi masyarakat lokal dan wisatawan yang berkunjung.
 
“Sementara itu untuk membina petani peternak ikan, juga dilakukan kerjasama dengan Dinas Kelautan dan Perikanan, yang dalam hal ini dilakukan sosialisasi bagaimana cara beternak, pemeliharaan dan pemasaran,” ujarnya.
 
Hadi Suryadi berharap, dengan intensifnya pembinaan dari pemerintah daerah kabupaten agam bagi pelaku usaha mikro kecil dan menengah itu, dapat memaksimalkan promosi kuliner di objek wisata danau maninjau bagi wisatawan, dan secara otomatis perekonomian mereka juga akan terangkat.(MT/gus)

Posting Komentar

0 Komentar