Jamaah Haji Limapuluh Kota Sampai di Kampung Halaman, Wabup Ferizal Ridwan Ungkapkan Rasa Syukur


Limapuluh Kota, minangterkini--- Sebanyak 361 orang Jamaah Haji asal Kabupaten Limapuluh Kota tiba di tanah air pada, Senin, (26/8), dini hari sekitar pukul 01.55 Wib, menggunakan pesawat Garuda dengan nomor penerbangan GA 3408 di Bandara Internasional Minangkabau (BIM), Padang.

Jamaah haji asal Kabupaten Limapuluh Kota itu langsung diberangkatkan menuju Asrama Haji Padang, untuk dilakukan penyambutan dan serahterima jamaah haji oleh Kanwil Kementerian Agama Sumatera Barat di gedung Asrama Haji Padang.

Sekitar pukul 10.00 Wib, rombongan jamaah akhirnya sampai di Pelataran Kantor Bupati Limapuluh Kota, Sarilamak, yang disambut langsung oleh Bupati Limapuluh Kota besarta jajaran dan ribuan keluarga para jamaah.

Selaku Ketua TPHD (Tim Pemandu Haji Daerah) Kabupaten Limapuluh Kota, yang berangkat menuju tanah suci pada Bulan Juli lalu, Wakil Bupati Limapuluh Kota, H. Ferizal Ridwan menyampaikan rasa syukur, karena jamaah haji asal Kabupaten Limapuluh Kota dapat melaksanakan seluruh rangkaian ibadah di tanah suci.

Selain itu, rasa syukur juga tak hentinya beliau ucapkan karena telah mampu melaksana tugas pelayanan sebagai TPHD Kabupaten Limapuluh Kota tahun 2019, untuk membantu, membina, melayani, dan melindungi para jamaah.

"Alhamdulillah. Kita sangat bersyukur, seluruh petugas kompak dalam membimbing dan melayani jamaah. Selain itu, kita juga sangat mensyukuri para jamah termasuk kita, dapat melaksanakan seluruh rangkaian ibadah di tanah suci, baik itu ibadah wajib, ibadah sunnah maupun Badal Haji," ungkapnya sesaat setelah sampai di Kabupaten Limapuluh Kota.

Pada kesempatan itu, Wabup Ferizal Ridwan juga menyampaikan kabar duka, bahwa salah seorang jamaah atas nama Saharudin Abas umur 87 tahun tengah dirawat dan belum dapat pulang ke tanah air.

"Sehari sebelum jadwal pemulangan, memang salah satu dari jamaah kita ada yang sakit. Saat ini beliau tengah dirawat, sehingga ditunda jadwal pemulangannya ke tanah air," ungkapnya.

Selain kegiatan rangkaian haji, Ferizal Ridwan mengaku bersyukur dapat diberi kemudahan kelancaran oleh Allah selama di tanah suci, malah disamping bisa membadalkan haji dan umroh untuk pahlawan Nasional Tan Malaka, dia juga sempat diundang dan wawancara khusus untuk berdiskusi dengan Organisasi wakaf yang ada di Mekah.

 "Selain ibadah, kita juga konsentrasi dalam menyuarakan dan menelusuri eksistensi Muhamad Amin, Haji Piobang, pada perang di jazirah arab pada tahun 1798. Beliau merupakan ahli perang berpangkat Kolonel, yang mana dalam pasukan tersebut juga ada Haji Sumaniak, Haji Miskin dan Haji Lion," papar Wakil Bupati Limapuluh Kota itu.

Sementara itu, Kepala Kementerian Agama Kabupaten Limapuluh Kota, Ramza Husmen mengucapkan selamat, kepada seluruh jamaah haji Kloter 10 yang telah selamat kembali sampai di kampung halaman.

"Berkat bimbingan pak Bupati dan Wakil Bupati, alhamdulillah jamaah kloter 10 telah sampai di kampung halaman. Sebagai inovasi dari PPIH embarkasi (Panitia Penyelenggara Ibadah Haji), Air Zamzam kita serahkan 1 kemasan per jamaah dan Alhamdulillah pekerjaan kita telah terlaksana sesuai SOP yang menjadi amanah bagi kita semua," sebutnya.

Selain itu, Kakan Kemenag Limapuluh Kota itu juga mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang tergabung dalam panitia pengantaran dan penjemputan jamaah haji Kabupaten Limapuluh Kota.

"Kita mengucapkan terimakasih atas bimbingan pak Bupati, Wakil Bupati, dan Kapolres. Kemudian kita juga menguvcapkan terimakasih kepada dinas perhubungan, Dinkes dan Bagian Kesra atas kerjasamanya yang solid, sehingga mengantarkan jamaah haji kita menjadi haji yang mabrur, Amin..," pungkasnya. (Hermiko)


Posting Komentar

0 Komentar